Fadillah Arbi Aditama Nyaris Lolos Q2 Di Portimao

Publikasi: 5 bulan 9 menit yang lalu

Pebalap Astra Honda Racing Team mencatat waktu yang cepat pada Q1, tetapi tidak cukup untuk masuk top 4.

Hari ketiga kelas JuniorGP di Autódromo Internacional de Algarve menunjukkan peningkatan feeling Fadillah Arbi Aditama, namun raihan waktunya masih belum bisa bersaing dalam perebutan pole position. Dia akan start dari posisi ke-22 pada dua balapan pada Minggu (23/6/2024).

Sabtu (22/6/2024) berjalan baik pada awalnya bagi pebalap Indonesia tersebut, yang mengganti pilihan bannya pada motor NSF250RW berhasil mencatat waktu lap terbaiknya di lintasan Portugal tersebut, yaitu 1:49.133. Namun, catatan waktu yang dicatat saat sesi Practice tersebut tidak cukup untuk mengantarnya langsung ke kualifikasi kedua (Q2). Dia harus turun pada Q1, sama seperti tiga rekan satu timnya.

Sesi Q1 berlangsung di bawah cuaca panas yang ekstrem di lintasan Portimao. Dengan para pebalap memilih untuk saling mengikuti rider lain, banyak dari mereka yang hanya bisa melakukan dua atau tiga lap bersih, yang membuat susunan pebalap tercepat didapat pada menit akhir.

Pebalap muda Astra Honda Racing Team, yang berada di urutan ketiga pada lap pertamanya, turun posisi hingga menit terakhir. Dia berhasil menajamkan waktunya hingga 7 per 10 detik. Namun, dengan 1:49.392 detik, Arbi hanya bisa mengamankan posisi ke-8 yang menempatkannya di posisi ke-22 grid.

Dengan target meraih poin perdana musim ini, Arbi akan menjalani balapan JuniorGP pertamanya pada Sabtu pukul 17:00 WIB, lalu balapan kedua pada pukul 20:00 WIB.

JuniorGP QUALIFYING PRACTICE
 1Guido PiniSeventyTwo ArtBox Racing TeamKTM1:48.352 
 2Casey O'GormanTeam Estrella Galicia 0,0Honda+0.032 
 3Álvaro CarpeSTV Laglisse RacingHusqvarna+0.065 
 4Eddie O'SheaBritish Talent Team - MLav RacingHonda+0.115 
 5Facundo LlambiasTeam Estrella Galicia 0,0Honda+0.125 
 22 Arbi AditamaAstra Honda Racing TeamHonda+1.040 
 

AHRT Astra Honda Racing Team Junior GP Fadillah Arbi Aditama

Berita Terkait