Lebih Awet! Kelebihan Angin Nitrogen Untuk Ban Motor Kesayanganmu

Publikasi: 5 tahun 6 bulan 28 hari 19 jam 33 menit yang lalu

Di beberapa tahun belakangan outlet pengisian nitrogen udah menjamur dimana – mana. Hampir di SPBU manapun kamu bisa menggunakan jasa pengisian angin nitrogen ini. Wajar aja sih, penggunaan nitrogen pada ban motor memang banyak kelebihannya. Yang jelas, menggunakan nitrogen dinilai lebih awet daripada menggunakan angin biasa. 

Yah, semua orang punya pendapatnya masing – masing sih. Ada yang suka memakai nitrogen, ada juga yang masih setia nyamperin abang – abang dengan kompresor di pinggir jalan. Tapi di bawah ini udah tersedia beberapa kelebihan nitrogen dibanding angin biasa sebagai isi dari ban motormu. Buruan disimak deh. Siapa tau Kamu berubah pikiran setelah baca beberapa hal di bawah ini. 

1. Nitrogen Lebih Dingin daripada Angin Biasa

Pada dasarnya, nitrogen mempunyai sifat yang unik yaitu dingin. Berbeda dengan udara biasanya yang mudah memuai saat suhunya naik, nitrogen stay cool aja saat di dalam ban motormu. 

Ketika menggunakan nitrogen, Kamu gak akan mengalami yang namanya ban meletus saat motor berjemur di siang bolong. Nitrogen mah adem, cool, sejuk!

2. Molekul Nitrogen yang Lebih Besar

Selain lebih dingin, molekul dari nitrogen juga diyakini lebih besar daripada molekul angin biasa. Emang apa sih pengaruhnya? Jadi gini bro, karena molekulnya lebih besar, nitrogen ini awet dan betah berada di dalam motormu. Beda sama angin biasa yang tiap minggunya pasti ada penurunan volume. Nitrogen ini beda, dia tetap setia di dalam ban kamu selama banmu gak bocor.

3. Dijamin Anti Air

Kandungan dari nitrogen sendiri adalah 95% nitrogen dan 5% oksigen. Sedangkan angin biasa mengandung 78% nitrogen dan 21% oksigen dan air. Air ini yang biasanya menjadi penyebab pemuaian massa. Kalau diibaratkan dalam hubungan, air ini adalah orang ketiga yang mengakibatkan kamu ditinggal sama gebetanmu. Kasian kan? Nah, kalau kamu gak pengen ban motormu bernasib sama dengan kisah cintamu, pakai aja nitrogen. Dijamin anti air!

4. Anti Karat!

Lagi – lagi air adalah sumber masalah. Untuk Kamu yang masih pakai velg logam, penggunaan angin biasa yang mengandung air ini kadang bikin bagian dalam velg jadi berkarat lho. Apalagi di pagi hari biasanya si udara ini mengeluarkan embun yang walaupun jumlahnya dikit tapi bisa ngerusak velg favoritmu. 

Gak bakal kejadian kaya gini kalau Kamu pakai angin nitrogen bro! Modal 10 ribu doang demi velg, ya ga?

5. Tarikan Motor Enteng

Sekarang kita bahas gimana pengaruhnya nitrogen untuk kepiawaian performa motormu. Molekul nitrogen yang besar, padat dan mudah mengisi ruang ini membuat bentuk banmu dalam keadaan maksimal bro. 

Lah, emang biasanya bentuk ban gimana? Toh masih bunder -  bunder aja? 

Beda bro! Bentuk ban saat diisi angin biasa memang akan sempurna, tapi gak akan nyaman untuk dikendarai. Pada akhirnya, standarnya ban akan “sedikit dikempesin” agar lebih nyaman. Memang lebih nyaman, tapi bentuk ban yang harusnya bulat jadi sedikit gepeng, dan cekung di bagian tengah.

Sedangkan nitrogen menawarkan fitur pengisian yang lebih sempurna. Walaupun bentuknya sudah sempurna, namun ban tidak keras. Jadi tarikan akan semakin enteng.

6. Handling Motor Lebih Aman

Selain lebih enteng, tentunya kendali motor akan lebih aman dan nyaman. Di segala obstacles yang ada, motor akan tetap terjaga kendalinya karena empuknya ban bernitrogen ini akan mereduksi goncangan. Jangan kaget kalau lihat motor dengan tutup pentil ijo lempeng aja saat jalannya kurang oke, itu karena kondisi ban motor mereka terjaga oleh nitrogen yang mereka pakai. 

Setelah membaca keenam hal di atas, apa masih mau pakai angin biasa? Toh ngisi nitrogen juga gak mahal – mahal amat. Imbasnya ke kualitas perjalananmu loh. Yuk buruan ganti angin! 

Cari Aman Wahana Makmur Sejati Wms Honda Tips Merawat Motor

Berita Terkait