Minggu Yang Sulit Bagi Delvintor Alfarizi Pada Putaran Terakhirnya Musim Ini Di Lommel

Publikasi: 3 bulan 25 hari 8 jam 24 menit yang lalu

Setelah tak sampai menyelesaikan satu lap pada balapan pertama, pebalap JM Racing Astra Honda tersebut sempat berada di posisi peraih poin pada balapan kedua.

Musim kompetisi MX2 2024 Delvintor Alfarizi berakhir Minggu (28/7/2024). Masalah pada mesin Honda CRF250R nya membuat pebalap Indonesia tersebut mengakhiri balapan pertama lebih awal. Setelah bersaing untuk posisi top 20 pada race kedua, Delvintor hanya kurang satu posisi untuk menutup musim ini dengan raihan poin.

Race pertama hanya bertahan satu sektor bagi Delvintor, karena ada masalah teknis di motornya pada lap pertama. Seperti saat Qualifying Race, dia juga melakukan start yang bagus pada balapan ini.

Pebalap JM Racing Astra Honda tersebut juga melakukan start bagus pada balapan kedua dan berhasil naik hingga posisi ke-16 selama beberapa lap. Dia bersaing ketat di posisi top 20, tetapi akhirnya gagal mendapatkan poin, terpisah hanya satu posisi.

Grand Prix Belgia yang menantang ini menutup musim internasional kedua Delvintor di persaingan MX2. Dia turun di 11 putaran FIM Motocross World Championship pada 2024, dan meraih total 12 poin yang menempatkannya di posisi ke-39 klasemen.

Secara keseluruhan, pebalap yang memakai nomor motor #325 tersebut kembali mendapatkan banyak pengalaman dan kilometer di MXGP sebagai perwakilan Indonesia. Selama dua musim terakhir, Delvintor total sudah turun di 21 Grand Prix dan mengantongi 42 poin, dengan finis ke-15 merupakan hasil terbaiknya sejauh ini. 

MX2 RACE 1
 1Kay De WolfNestaan Husqvarna Factory RacingHusqvarna35:52.969 
 2Rick ElzingaMonster Energy Yamaha RacingYamaha+04.057 
 3Camden Mc LellanMonster Energy Triumph RacingTriumph+07.207 
 4Mikkel HaarupMonster Energy Triumph RacingTriumph+12.249 
 5Lucas CoenenNestaan Husqvarna Factory RacingHusqvarna+13.053 
 DNF Delvintor AlfariziJM Racing Astra HondaHonda+16 laps 
 
MX2 RACE 2
 1Simon LängenfelderRed Bull GasGas Factory RacingGasGas35:33.487 
 2Kay De WolfNestaan Husqvarna Factory RacingHusqvarna+07.317 
 3Liam EvertsRed Bull KTM Factory RacingKTM+19.423 
 4Rick ElzingaMonster Energy Yamaha RacingYamaha+31.202 
 5Karlis Alberts ReisulisMonster Energy Yamaha RacingYamaha+35.897 
 21 Delvintor AlfariziJM Racing Astra HondaHonda+3 laps 


MX2 OVERALL STANDINGS
 1Kay De WolfNestaan Husqvarna Factory RacingHusqvarna 683 points 
 2Lucas CoenenNestaan Husqvarna Factory RacingHusqvarna618 points 
 3Simon LängenfelderRed Bull GasGas Factory RacingGasGas606 points 
 4Liam EvertsRed Bull KTM Factory RacingKTM 556 points 
 5Mikkel HaarupMonster Energy Triumph RacingTriumph465 points 
 39 Delvintor AlfariziJM Racing Astra HondaHonda12 points 

Astra Honda Racing Team Motorcross Grandprix Delvintor Alfarizi

Berita Terkait