Modifikasi CB150X : Tambah Gagah Dari Ban Hingga Tas Samping

Publikasi: 2 tahun 9 bulan 11 hari 2 jam 30 menit yang lalu

Honda CB150X menjadi motor sport adventure touring terbaru yang diperuntukan bagi mereka yang hobi touring baik sendiri atau bersama komunitas.

Dengan mesin 150cc DOHC berpendingin cairan, motor sport turing ini terkesan gagah sekaligus maskulin dan memberikan kebanggaan bagi pengendaranya.

Meskipun secara umum, tampil sudah sangat oke, untuk menambah kesan outstanding adventure sport bike,  Honda CB150X bisa dimodifikasi  pada bagian-bagian tertentu. Ini pilihannya:

Ban  : Gunakan Dual Purpose Tire (FDR Maxtreme) FR 120/70 & RR 140/70 17.  Ini merupaka ban high performance cocok untuk motor dengan tampilan supermoto, memberikan daya cengkeram lebih baik untuk penggunaan harian yang menginginkan performa lebih. Didesain pula dengan kemampuan jelajah tinggi, cocok untuk sport touring

Camoflage Airbush Painting :  Mau tampilan CB150X tambah gagah? Coba painting dengan airbrush pada bagian tertentu. Pasti terlihat sangat personal. Tapi perhatikan warnanya.  Jangan sampai ketika jalan di siang hari, warna paniting memberi pantulan   cahaya yang membahayakan mata pengendara lain.

Custom Crash Bar  & Fog Lamp : Memasang aksesori tambahan seperti crash bar, bisa menjadi pilihan untuk melindungi bodi kendaraan saat terjadi hal yang tidak diinginkan. Selain menjadi pelindung bodi kendaraan, pemasangan cash bar bisa menambah kesan gagah pada motor.

Rear Carrier  (Honda Genuine Accessories) : berfungsi sebagai braket untuk memasang top box universal  dengan bahan terbuat dari alumunium

Hand Guard  (Honda Genuine Accessories): tersedia  dalam warna hitam berfungsi melindungi tangan pengendara. Terbuat dari Nylon PE6 + Bolt di area weight balancer.

Side Bag:  Banyak merk yang  bisa digunakan. Eiger mengeluarkan  tas motor  seri Vauhal 1.2, dari bahan terpauline 500D dan penutup roll-top. Tas waterproof ini dilengkapi tali pengikat yang mudah digunakan sehingga membuat tas kokoh menempel saat dipasangkan di CB150 X 

Tips Motor Honda Modifikasi Motor Modifikasi Honda CB150X

Berita Terkait