Perhatikan 7 Hal Ini, Agar Irit Bensin Saat Berkendara

Publikasi: 11 bulan 19 hari 2 jam 5 menit yang lalu

Pernahkah disadari, bahwa cara mengendarai motor yang tepat dan efektif bisa mempengaruhi penggunaan BBM menjadi lebih hemat.  Seperti diketahui belakangan ini harga  bahan bakar yang menggunakan BBM RON 92  juga berubah naik.

Nah, dengan alasan demi penghematan konsumsi bahan bakar, sesungguhnya ada beberapa gaya dan cara  mengendarai motor  yang mendukung penghematan. Mau tahu? …Yuk simak bersama-sama:

1. Hindari Kemacetan

Di zaman  lalu, hal ini agak mustahil dilakukan. Namun  di zaman  kini, dengan tehnologi handphone yang menyediakan peta, sangat memungkinkan  kita  bisa menghindari jalan  yang padat. Gunakan map sebelum dan selama perjalanan, ini bisa membuat kita membaca kondisi jalanan jauh di depan kita.

2. Sederhanakan Akselarasi 

Kabarnya, melakukan akselarasi berlebihan merupakan perilaku yang membuat konsumsi BBM juga menjadi boros. Karena itu demi menghemat konsumsi BBM,  biasakan lakukan akselarasi secara perlahan.

3. Jaga Kecepatan 

Menjaga kecepatan motor dalam posisi konstan dalam waktu tertentu,  juga dapat membantu menghemat konsumsi BBM. Cobalah, mulai dari sekarang.

4. Jangan Mainin Ngerem

Pengereman yang tidak perlu, bakal  menyebabkan motor harus mengulang akselarasinya. Dan  akselarasi tersebut membuat konsumsi BBM menjadi lebih boros.

5. Perhatikan Muatan 

Ini kebiasaan umum, di mana para premotor membawa beban melebihi batasan daya angkut. Ini  sebetulnya bisa jadi biang keladi motor bakal bekerja lebih keras sehingga konsumsi BBM menjadi boros.

6. Pemeriksa Tekanan Ban

Lakukan pemeriksaan secara berkala pada saat akan berkendara, selain berpengaruh terhadap hadling motor,  tekanan ban juga dapat mempengaruhi BBM.Jika tekanan ban di bawah batas yang ditentukan, semakin banyak permukaan ban yang menyentuh jalanan. Hal tersebut membuat motor jadi lebih berat ketika akan berakselarasi.

7. Perhatikan Aerodinamis Kendaraan

Ini penting dilakukan. Hindari memasang asesori motor yang  bisa menggangu aerodinamis, karena  bisa menahan laju angin yang dapat  membuat motor bekerja  ekstra keras.

Selain 7 hal tersebut,  perlu diperhatikan pula kondisi motor anda, usahakan kondisi motor anda selalu dalam keadaan prima. Untuk menjaga perdorma motor tetap oke  dan aman untuk dikendarai selalu kunjungi AHASS. Lakukan pemeriksaan sekaligus perawatan motor berkala secara rutin di bengkel AHASS agar seluruh  fitur dan komponen sepeda motor  termasuk ban tetap bisa bekerja secara optimal.Artinya 

Ada baiknya memanfaatkan pula layanan booking service dan layanan kunjung AHASS untuk kebebasan waktu dalam melakukan service.

Service Motor Cari Aman Safety Riding Tips Merawat Motor Tips Motor Honda #hondacare Hemat BBM

Berita Terkait