Ini Dia Cara Mengilapkan Mesin Motor Dengan Mudah

Publikasi: 6 tahun 6 bulan 6 hari 21 jam 26 menit yang lalu

Membersihkan barang yang kita sayangi memang sudah menjadi hal yang wajar. Barang yang bersih akan terlihat lebih menawan. Hal ini berlaku juga pada sepeda motor kesayangan. Ingat, motor yang bersih adalah cerminan sang pemiliknya. Kebersihan pada sepeda motor tidak hanya terletak pada bagian bodi saja, tetapi kebersihan pada mesin juga menjadi bagian yang harus selalu tampil kinclong. Namun, sering kali kita merasa bahwa mengilapkan mesin motor adalah hal yang sia-sia karena posisinya berada di bawah sehingga mudah kotor.

Namun, faktanya mengilapkan mesin motor adalah salah satu hal yang perlu dilakukan. Kebersihan pada bagian mesin ternyata memiliki daya tarik tersendiri. Dengan mesin motor yang mengilap kita mampu menyita perhatian banyak orang. Memang, kotoran blok mesin sering kali sulit dihilangkan, terlebih saat sudah menumpuk dan bercampur dengan sisa oli yang melekat pada permukaan mesin. Hal inilah yang membuat kamu perlu usaha ekstra untuk membuat mesin kembali bersih. Yuk, intip cara sederhana mengilapkan mesin motor yang bisa kamu lakukan sendiri di rumah.

Cara Mengilapkan Motor

  • Siapkan alat dan bahan, seperti air, metal polish, kain berbahan lembut, sampo motor, amplas, dan ember.
  • Posisikan sepeda motor bertopang pada standar dua. Ini bertujuan untuk membuka ruang lebih banyak pada bagian mesin sebelum mulai dibersihkan sehingga kamu lebih mudah untuk  mengilapkan mesin motor.
  • Basahi terlebih dahulu seluruh bagian mesin motor. Kemudian bersihkan blok mesin dengan menggunakan alat sikat yang sudah diberi cairan sampo hingga berbusa. Busa ini akan mengangkat minyak yang melekat pada permukaan blok mesin.
  • Setelah mencucinya, lap mesin motor hingga kering dengan menggunakan kain kering berbahan lembut.
  • Jika blok mesin sudah benar-benar kering, kini saatnya untuk mengeksekusi noda yang membandel. Kali ini kamu dapat menggunakan amplas untuk menghilangkan noda-noda tersebut amplas merata ke seluruh bagian blok mesin untuk memastikan noda sudah terangkat semua.
  • Selanjutnya, kamu bisa mulai proses mengilapkan mesin motor dengan metal polish. Cairan ini merupakan produk khusus untuk mengilapkan metal atau besi. Usapkan metal polish secara merata pada seluru permukaan blok mesin. Gosok terus hingga permukaan blok mesin benar-benar mengilap.
  • Diamkan selama beberapa saat hingga metal polish benar-benar mongering dengan sempurna.
  • Langkah berikutnya adalah mengecek kembali permukaan blok mesin. Jika masih ada noda yang membandel, kamu dapat menggunakan lap kering dan menggosoknya hingga noda tersebut hilang.

Mengilapkan mesin motor dapat dilakukan secara rutin setiap minggunya, terutama saat musim hujan. Pasalnya, kandungan yang ada di dalam air hujan akan berdampak pada kondisi kendaraan. Ditambah lagi dengan adana PH pada air hujan yang dapat menimbulkan noda membandel pada blok mesin. Jika mesin motor terkena air hujan, segeralah bilas dengan menggunakan air bersih. Kemudian, lap dengan kain kering hingga tidak ada air yang tertinggal di permukaan. Dijamin, mesin motor kamu akan selalu kinclong setiap saat!

Cari Aman Tips Merawat Motor

Berita Terkait